Home > Berita CHEXPO

Konferensi pertukaran Industri Medis dan Kesehatan Tiongkok - ASEAN dengan sukses diselenggarakan pada CHEXPO Indonesia

 

Pada tanggal 28 November siang, sebagai salah satu kegiatan pendukung utama dari pameran ini, Konferensi Pertukaran Industri Medis dan Kesehatan Tiongkok - ASEAN berhasil diadakan di ruang pameran. Acara ini dihadiri oleh Wang Lipingselaku Konselor Administrasi Bisnis dan Penasihat Kedutaan Besar Tiongkok di Indonesia, Tan Shufu selaku Konselor Misi Republik Rakyat Tiongkok untuk ASEAN, Jia Guoyong selaku Wakil Ketua Foreign Trade Development Bureau of the Ministry of Commerce, Yuliot selaku Direktorat Deregulasi Penanaman Modal Indonesia serta lebih dari sepuluh perwakilan Asosiasi Industri Medis dan Kesehatan ASEAN dari Tiongkok, Indonesia dan ASEAN.

Tan Shufu selaku Konselor Misi Republik Rakyat Tiongkok untuk ASEAN memberikan kata sambutan. Dalam kata sambutannya, beliau mengajukan saran yang membangun terkait dengan kerja sama bilateral antara Tiongkok dan Indonesia. Beliau menyatakan bahwa kerja sama antara Tiongkok dan Indonesia dalam pengembangan industri kesehatan telah menjadi puncak hubungan ekonomi dan perdagangan bilateral, Tiongkok baru saja berhasil mengadakan Pameran Impor Internasional Tiongkok yang pertama dan dengan sangat terbuka menyambut setiap peluang kerja sama dari seluruh dunia. Harapan beliau agar CHEXPO (Indonesia) dapat menjadi lebih baik dan lebih baik lagi ke depannya, dan menjadi sebuah platform dua arah untuk mendorong perdagangan antar kedua negara.
 

Yuliot selaku Direktorat Deregulasi Penanaman Modal Indonesia memberikan penjelasan rinci tentang pemahaman lingkungan investasi, kebijakan dan prosedur preferensial Indonesia, serta menyambut perusahaan medis dan kesehatan Tiongkok untuk berinvestasi di Indonesia.
 

Boedi Illiadi selaku Ketua Asosiasi Pengusaha Obat Tradisional Asing Indonesia mengajukan saran mengenai kerjasama antara kedua negara dalam bidang obat-obatan herbal tradisional dari prespektif keunggulan obat-obatan tradisional Indonesia serta penggagasan ekspor ke Tiongkok. Pidato-pidato dari pihak pemerintah dan asosiasi Tiongkok dan Indonesia telah menggambarkan sebuah rancangan yang indah untuk memperdalam kerja sama dalam industri medis dan kesehatan.
 

Selanjutnya, Wang Hongxin selaku Wakil Presiden dari China Medical Health Industry Co.,Ltd., Yan Bing selaku Wakil Manajer Umum dari China International Pharmaceutical and Health Co.,Ltd., Zhang Guangming selaku Ketua Hefei Telijie Sanitary Material Co., Ltd., dan Zhang Zijian selaku Manajer dari Sono Scape Medical Corp, Ding Wei selaku Wakil Manajer Umum dari High Hope International Group Jiangsu Medicines & Health Products Import & Export Co.,Ltd., berbagi kondisi dan pemikiran mereka saat ini tentang kerja sama di Indonesia pada sesi roadshow.
 

Wang Hongxin selaku Wakil Presiden dari China Medical Health Industry Co.,Ltd.,

an Bing selaku Wakil Manajer Umum dari China International Pharmaceutical and Health Co.,Ltd.,

Zhang Guangming selaku Ketua Hefei Telijie Sanitary Material Co., Ltd.,

Zhang Zijian selaku Manajer dari Sono Scape Medical Corp

Wakil Manajer Umum dari High Hope International Group Jiangsu Medicines & Health Products Import & Export Co.,Ltd.,
 

Sebagai acara pendukung dalam pameran, konferensi pertukaran ini membangun sebuah platform pertukaran yang mendalam bagi para peserta, yang juga menjadi sorotan dari hari pertama pembukaan.

 Foto bersama dengan tamu spesial dan pembicara
 


NEWS

Berita CHEXPO

gdSr